Uskup Manado Terima Kunjungan KPU Dalam Rangka Coklit Pemilih Pilkada 2024

Ad Widget

Nusantaraaktual.com, Manado – Uskup Manado Mgr. Benedictus Esthepanus Rolly Untu, MSC menerima Komisi Pemilihan Umum Manado dalam rangka pemutakhiran data. Dilakukan oleh Panitia Pemutakhiran Data Pemilih (Pantarlih) di Keuskupan Manado, Senin, (24/6/24).

Uskup Rolly didampingi Ketua KPU Manado Ferley Kaparang seluruh jajaran komisioner, unsur pimpinan Bawaslu Manado dan Lurah Wenang mengucapkan terima kasih atas kunjungan tersebut.

“Terima kasih sudah hadir di rumah Keuskupan Manado, sehingga ini sebagai tanda kepedulian kita bersama dalam rangka Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur Sulut serta Walikota dan Wakil Walikota Manado 2024,” kata uskup.

Tak menunggu lama proses tersebut, ketika dituntun oleh Ketua KPU Manado, dimana setelah menyerahkan KTP dan semuanya langsung selesai.

Uskup Rolly pun kembali menyampaikan apresiasi dan mengajak masyarakat untuk mensuskan proses tahapan pemilihan itu.

“Saya mengajak, seluruh komponen di Sulut dan Manado, mari kita mengambil bagian untuk peristiwa besar ini. Demi, Provinsi Sulut dan Kota Manado ke depan,” ungkapnya.

Diketahui, di pagi harinya seluruh Pantarlih dilantik oleh KPU Sulut. Bersama Pantarih dari Minahasa, Minut dan Tomohon.

Devy Kumaat (Manado)

Related Posts

Ad Widget

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *